
Arjun Hogi, Pelari Berprestasi Dari MTs Negeri 4 Bolsel Raih Juara 1 Lomba Lari 5K Ideal Fun Run
BOLSEL (MTsN4) Dalam rangka menyambut Ulang Tahun Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan yang Ke 17 Tahun, Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan mengadakan Lomba Ideal Fun Run 5K untuk seluruh masyarakat Bolsel yang bisa berpartisipasi dalam lomba tersebut. Salah satu siswa MTs Negeri 4 Bolsel Arjun Hogi raih juara 1 dalam lomba Ideal Fun run 5000 Meter tersebut. (16/07)
Kegiatan berlangsung mulai pukul 06.00 yang dibuka secara resmi oleh Bupati Bolaang Mongondow Selatan Hi. Iskandar Kamaru, S.Pt., M.Si di alun-alun Molibagu. Arjun Hogi merupakan siswa yang tercatat aktif di MTs Negeri 4 Bolsel yang saat ini duduk di kelas IX (Sembilan). Raihan Juara 1 ini merupakan kedua kalinya pada tahun 2025 dan di bulan juli ini karena sebelumnnya di tanggal 1 Juli yang lalu saat HUT Bayangkara Arjun juga meraih juara 1 di Lomba Fun Run yang diadakan oleh Polres Kabupaten Bolsel.
Dari pengakuan Arjun kepada tim humas MTs Negeri 4 Bolsel saat lari 5000 meter dilakukan hanya dalam 19 menit saja dari star sampai finish. Arjun mengakui fun run kali ini cukup menguras tenaga karena hujan yang menguyur begitu deras mengakibatkan sepatunya berat dan membuat Arjun kecapean hingga saat garis finish Arjun sempat terjatuh tapi tetap bangkit lagi untuk maju menerima hadiah dan medali.
Arjun juga mengatakan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang selalu memberikan dukungan terhadap dirinya terutama kedua orang tua yang selalu mendoakan keberhasilannya. Arjun berharap kedepannya jika ada adik kelas yang ingin mengikuti jejaknya jangan lupa terus berlatih dan berusaha semaksimal mungkin untuk dapat meraih apa yang menjadi tujuan utama.
Kepala MTs Negeri 4 Bolsel Irawaty Ahmad, S.Pd melalui Pesan Whatsapp mengutarakan kebanggaannya terhadap siswa madrasah yang bisa meraih juara diluar madrasah dan bisa menunjukkan kepada semua orang bahwa siswa madrasah mampu meraih juara dan berprestasi dalam bidang akademik maupun non akademik. Kepala MTs Negeri 4 Bolsel juga berharap kedepannya siswa madrasah terutama dari MTs Negeri 4 Bolsel dapat menorehkan banyak prestasi dalam semua bidang baik ditingkat kabupaten, provinsi dan bahkan nasional.
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Dua Siswa MTs Negeri 4 Bolsel Raih Juara Tenis Meja di Ajang Piala Bupati Bolsel 2025
BOLSEL (MTsN4) Bertempat di lapangan futsal Panango 2 (Dua) Siswa MTs Negeri 4 Bolsel menerima Hadiah atas Raihan juara Kedua dan Ketiga Pertandingan Tenis Meja Piala Bupati Bolsel Tahu
Pantia SPMB MTs Negeri 4 Bolsel Laksanakan MATSAMA Tahun Pelajaran 2025/2026
BOLSEL (MTsN4) Bertempat di ruang kelas MTs Negri 4 Bolsel Panitia Sistem Informasi Penerimaan Murid Baru (SPMB) melaksanakan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun Pelajaran
Irawaty Pimpin Apel Pagi Perdana Di Awal Tahun Ajaran Baru 2025/2026
BOLSEL (MTsN4) Bertempat di Halaman Madrasah Irawaty Ahmad, S.Pd pimpin langsung Apel Perdana di MTs Negeri 4 Bolsel. Apel Pagi di hadiri seluruh guru, Staf, dan Peserta didik MTs Neger
Guru dan Staf MTs Negeri 4 Bolsel Sambut Siswa Dengan Penuh Kehangatan
BOLSEL (MTsN4) Pagi Hari yang mendung menyelimuti langit udara pagi terasa dingin namun tidak menghalangi Guru dan staf MTs Negeri 4 Bolsel untuk menyambut Peserta didik dengan
3 Siswi MTs Negeri 4 Bolsel Lolos Olimpiade Sains Nasional KeTingkat Provinsi
BOLSEL (MTsN4) Pengumuman hasil Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kabupaten/Kota (OSN-K) secara resmi dirilis pada Ahad 13 Juli 2025 pengumuman tersebut termuat dalam surat bernomor 0473